GEREJA DAN PANCASILA
Peran Gereja Protestan Maluku pada Hubungan Islam-Kristen dalam Perspektif Pancasila
Abstract
Gereja sebagai lembaga sosial keagamaan hadir di tengah konteks keberagaman yang pluralis. Gereja dituntut untuk dapat mengkonstruksikan eklesiologi yang kontekstual dalam realitas kemajemukan. Tulisan ini bertujuan untuk menganalisis peran Gereja Protestan Maluku pada hubungan Islam-Kristen dalam perspektif Pancasila di Maluku. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi. Hasil penelitian menemukan bahwa Gereja Protestan Maluku telah membangun relasi yang harmonis dengan agama lain. Hal ini dapat ditemukan melalui ajaran-ajaran gereja yang diimplementasikan dalam kegiatan sosial keagamaan di Maluku. Gereja Protestan Maluku menempatkan tindakan kemanusiaan sebagai prioritas dalam memahami agama-agama lain. Gereja Protestan Maluku menjadi pionir dalam membangun relasi yang konstruktif dalam memperjuangkan perdamaian dan keadilan sosial di masyarakat dengan menjadikan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar untuk membangun hubungan yang inklusif dan toleran terhadap orang-orang dari berbagai latar belakang agama. Bahkan, Gereja juga berperan dalam mengatasi masalah kemanusiaan tanpa memandang latar belakang agama yang dianut. Dengan demikian, Gereja Protestan Maluku mengkonstruksikan eklesiologi kontekstual yang mendukung perdamaian dan keharmonisan lintas agama dalam bingkai Pancasila.
References
Cobb, Jr. , J. B. (2005). Transforming Christianity and the World. A Way Beyond Absolutism and Relativism. Orbis Book.
Coward, H. (2000). Pluralisme: Tantangan bagi Agama-agama . Kanisius.
Creswell, J. W. (2010). Research Design: Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed . Pustaka Pelajar.
Evang Darmaputera. (2022). Teologi Publik Eka Darmaputera (Trisno S. Sutanto, Ed.). BPK Gunung Mulia.
Knitter, P. F. (2008). Pengantar Teologi Agama-agama . Kanisius.
Kusmawanto, D., & Lattu, I. Y. M. (2023). Konservatif Cum Inklusif: Negosiasi Identitas Gereja Injili Kota Bengkulu di Tengah Pluralisme Agama. Al-Adyan: Journal of Religious Studies, 4(2), 205–220.
Leatemia, T. V., Ruhulessin, J. C., & Nanuru, R. F. (2023). Kemajemukan Indonesia menurut ajaran Gereja Protestan Maluku dalam perpekstif teologi agama-agama. Kurios, 9(1), 24–37. https://doi.org/10.30995/kur.v9i1.605
Lestari, D. T., & Parihala, Y. (2020). Merawat Damai Antar Umat Beragama Melalui Memori Kolektif dan Identitas Kultural Masyarakat Maluku. Hanifiya: Jurnal Studi Agama-Agama, 3(1), 43–54. https://doi.org/10.15575/hanifiya.v3i1.8697
Muri Yusuf, A. (2014). Metode Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif dan Gabungan. Kencana.
Nuban Timo, E. (2013). Gereja Lintas Agama: Pemikiran-pemikiran Bagi Pembaharuan Kekristenan di Asia . Satya Wacana University Press.
Nuban Timo, E. I. (2017). Meng-Hari-Ini-Kan Injil di Bumi Pancasila. BPK Gunung Mulia.
Ruhulessin, J. C. (2017). Merawat Pluralisme bersama Gereia Protestan Maluku (GPM). In Spiritualitas Pro-Hidup: Buku Pengormatan 70 Tahun Pdt. (Emr). Dr. I. W. J. Henddriks. BPK Gunung Mulia.
Ruhulessin, J. C. (2018). Artikulasi GPM dalam Dinamika Kebangsaan Indonesia. In R. R. H. S. J. T. W. T. Johan Robert Saimima (Ed.), GPM di Hati Bangsanya: Bertumbuh, Bersaksi dan Melayani. Satya Wacana University Press.
Singgih, E. G. (2004). Mengantisipasi Masa Depan: Beteologi Dalam Konteks di Awal Milenium III. BPK Gunung Mulia.
Sinode Gereja Protestan Maluku. (2016). Himpunan Tata Gereja: Gereja Protestan Maluku (Nomor 08/SDN/37/2016). Sinode Gereja Protestan Maluku.
Sumartana, T. (2000). Meretas Jalan Teologi Agama-agama di Indonesia. BPK Gunung Mulia.
Titaley, J. (2001). Menuju Teologi Agama-agama yang Kontekstual: Dalam Rangka Pidato Pengukuhan Jabatan Fungsional Guru Besar Ilmu Teologi di Universitas Kristen Satya Wacana . Satya Wacana Univerity Press.
Titaley, J. A. (2013). Religiositas di Alinea Tiga : Pluralisme, Nasionalisme dan Transformasi Agama-agama. Satya Wacana Press.
Titaley, J. A. (2020). Berada Dari Ada Walau Tak Ada.
Van der Ven, J. A. (2005). Ecclesiology in Context . William B. Eerdmand Publishing.
Yewangoe, A. A. (2006). Agama dan Kerukunan. BPK Gunung Mulia.
Yewangoe, A. A. (2018). Allah Mengizinkan Manusia Mengalami Diri-Nya: Pengalaman dengan Allah dalam Konteks Indonesia yang Berpancasila. BPK Gunung Mulia.
Yewangoe, A. A. (2021). Umat Kristen Indonesia dan Pancasila. BPK Gunung Mulia.