Edukasi Penanaman dan Penguatan Sikap Toleransi Beragama pada Remaja di Desa Kelayu

  • Andri Azmul Fauzi Universitas Mulawarman
  • Rizqa Inayati Universitas Mulawarman, Indonesia
  • Rinancy Tumilar Universitas Mulawarman, Indonesia
  • Mashun Universitas Hamzanwadi, Indonesia

Abstrak

Indonesia merupakan salah satu negara dengan susunan masyarakat yang beraneka ragam, mulai dari budaya, bahasa, ras, suku, dan agama. Perbedaan akan melahirkan karakter yang khas dan menjadi identitas suatu daerah. Karakter yang beragam harus diterima dan dihargai agar tercipta toleransi antar warga. Penanaman nilai toleransi bisa dilakukan pada remaja. Remaja diketahui sebagai “agen of change” di masyarakat perlu memahami konsep toleransi dan berusaha mengaplikasikan bagaimana toleransi yang seharusnya, salah satunya dalam memahami toleransi antar umat beragama.  Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan dan menguatkan sikap toleransi beragama pada remaja yang bertempat di Desa Kelayu. Metode yang digunakan adalah metode ceramah, diskusi, dan menonton bersama film terkait toleransi beragama dengan judul “Tanda Tanya”. Berdasarkan data yang didapatkan, diketahui hasil dari kegiatan ini berupa peningkatan pemahaman akan pentingnya penanaman, penguatan, dan pengaplikasian sikap toleransi antar umat beragama di lingkungan masyarakat, serta diharapkan peserta bisa lebih open minded dalam menanggapi dan menyikapi perbedaan yang ada, guna terciptanya lingkungan bermasyarakat yang rukun, dan damai.

Referensi

Anwar. (2018). Internalization of Tolerance Values by Empowering the Environment as Learning Resource through Islamic Religious Education in Higher Education. IOP conference series. Earth and environmental science. https://doi.org/10.1088/1755-1315/145/1/012119

Azzuhri, M. (2012). Konsep Multikulturalisme Dan Pluralisme Dalam Pendidikan Agama. Jurnal Forum Tarbiyah, 10, 16.

Christian, A.M.T. (2019). Toleransi Beragama. doi: 10.31219/osf.io/ej5d8

Emilia, H. (2022). Bentuk dan Sifat Pengabdian Masyarakat yang Diterapkan Oleh Perguruan Tinggi. PKM: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. 2(3), 122-130.

Fitriani, S. (2020). Keberagaman dan Toleransi Antar Umat Beragama. Analisis: Jurnal Studi Keislaman. 20(2), 179-192.

Gari, A. (2023). Penerapan Metode Pembelajaran Diskusi Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PPKn di SMA Swasta Kampus Teluk Dalam Kelas XI MIA-B. Civic Society Research and Education. 4(1), 42-51.

Isdiyana, N. (2018). Pengaruh Interaksi Sosial Siswa Muslim Dengan Non MuslimTerhadap Sikap Toleran Dalam Beragama Di Smp Negeri 2 Magelang. Skripsi, 30.

Kartini, R.O., Indrawadi, J., dan Isnarmi, I. (2019). Pembinaan Sikap Toleransi Beragama Siswa. Journal Civ. Educ. 2(1), 23-29.

Maria, A., Nurdiani, E. (2022). Praktek Penanaman Nilai Toleransi Bagi Remaja di Lingkngan Mayarakat Multikultural RW 04 Kelurahan Ciwalen Garut Perspektif Ilmu Pendidikan Islam. Jurnal MASAGI. 1(1).

Nur, I. (2019). Penerapan Nilai-nilai Pancasila Melalui Toleransi Antar Umat Beragama di Desa Batusitanduk Kabupaten Luwu. Jurnal Pendidik. 3, 98–115.

Prawiyogi, A.G., Sadiah, T. A., Purwanugraha, A., Elisa, P. N. (2021). Penggunaan Media Big Book untuk Menunaikan Minat Baca Siswa di Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu. 5(1), 446-452.

Rustanto, Bambang. (2015). Masyarakat Multikultur Di Indonesia. Bandung: PT. Remaja Rodaskarya.

Simarmata, H.T., dkk. (2017). Indonesia Zamrud Toleransi. Jakarta Selatan : PSIK-Indonesia.

Suciawati, H., Widiyart, G., Lisnasari, S. F. (2022). Sosialisasi Permainan Ice Breaking dalam Pembelajaran Penggunaan Kalimat Efektif untuk Melatih Konsentrasi Anak-anak Remaja Panti Sosial Tanjung Morawa Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara. Jurnal Pengabdian Masyarakat. 1(1).

Tharaba, Fahmi. (2016). Sosiologi Agama. Malang: Madani.

Diterbitkan
2024-07-20
Bagian
Articles